Senin, 28 Agustus 2017

SMK Negeri 7 Batam


Profil Sekolah





  SMK Negeri 7 Batam yang terletak di Perum Sekawan Pemko Kelurahan Belian Kecamatan Batam Kota, pada Juli 2016 yang lalu telah memasuki usia 3 Tahun, Sekolah yang dibuka pada masa Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau bapak Yatim Mustafa Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pertama 2013 hanya baru menerima 2 Jurusan (Administrasi Perkantoran, dan Perbankan), PPDB Tahun 2014 menambah 1 Jurusan (Teknik Jaringan Akses (TJA). Perkembangan selanjutnya seiring pertambahan gedung dan sarana prasarananya, kini jumlah peserta didik lebih dari 800 siswa, tidak mustahil karena animo lulusan SLTP terhadap sekolah ini demikian tingginya, maka membuat PR terutama bagi manajemen sekolah ini, seperti ketersediaan lokal dan kelaikan sarana prasarana, disamping tentu saja Tenaga Pendidik dan Kependidikanya

Visi & Misi

VISI :
Mewujudkan pusat pendidikan dan pelatihan kejuruan yang inovatif, berbudaya, berwawasan lingkungan, berstandar Nasional dan Internasional
MISI :
1. Membekali peserta didik dibidang Iman & Taqwa, Ilmu Pengetahuan & Teknologi,
2. Menghasilkan tamatan berkualitas, terampil, dan disiplin yang dapat diserap di dunia usaha dan industri,
3. Membekali peserta didik di bidang kewirausahaan,
4. Menjalin kerja sama di dunia usaha dan dunia industri,
5. Melakukan pembenahan pada sarana dan prasarana belajar peserta didik,
6. Menciptakan iklim kerja yang kondusif dan berwawasan lingkungan,
7. Meningkatkan etos kerja, profesionalisme tenaga pendidik dan kependidikan

TUJUAN :
1. Mempersiapkan peserta didik menjadi manusia produktif mampu bekerja mandiri, mengisi lowongan pekerjaan yang ada di dunia usaha dan dunia industri, sebagai tenaga kerja tingkat menengah sesuai kompetensi dalam paket keahlian yang dimilikinya,
2. Membekali peserta didik agar mampu berkarier, ulet & gigih dalam berkompetensi, beradaptasi di lingkungan kerja dan mengembangkan sikap profesional dalam keahlian yang dimilikinya,
3. Membekali peserta didik dengan Iptek untuk mengembangkan diri di kemudian hari, baik secara mandiri maupun jenjang yang lebih tinggi,
4. Membekali peserta didik dengan kompetensi-kompetensi yang sesuai dengan paket keahlian yang dipilih

Nama Guru Beserta Jabatan & Bidang Studi

Kepala Sekolah  : Baharuddin Sitepu, M.Pd.T
Wakil Kepsek     : Kholiq Jauhari, S.Ag
Guru Kurikulum : Nurul Bariyah
Bimbingan Konseling : Ummi Wirdi Riani

Guru - Guru Mata Pelajaran Umum
- Rizqanil Fajri ( B. Indonesia)
- Abu Daud ( Agama Islam)
- Paulyna Habeahan ( Prakarya Dan Kewirausahaan )
- Akbar Haskim ( Sejarah Indonesia )
- Adi Prabowo (Olahraga)
- Hendri Bayu S (Olahraga)
- Siti Istiqoma (Matematika)
- Media Rosa(Matematika)
- Titis Wicaksono(B.Indonesia)
- Wahyu Arnizamiati

Paket Keahlian

a. Administrasi Perkantoran

Profil




Nama Guru Jurusan Administrasi Perkantoran;

-Astri nuraini
-Ari Iswanto
-Melni Dwita
-Ismarni
-Tri Wilujengningsih




     kegiatan sehari-hari yang berfokus pada perencanaan anggaran keuangan, pembayaran dan pendataan suatu perkantoran atau perusahaan. Administrasi kantor bertanggung jawab atas merencanakan kegiatan kantor, menyediakan peralatan kantor, mengatur perubahan antar departemen, seta membantu tugas manajemen senior untuk menggaji dan memecat karyawan. Administrasi Perkantoran salah satu ilmu Manajemen yang mempunyai spesifikasi khusus dalam bidang perkantoran, artinya dalam ilmu Administrasi Perkantoran dipelajari secara detail segala kebutuhan yang berkaitan dengan kegiatan perkantoran.


1.Melaksanakan aktifitas penyiapan ruang kerja dan peralatan kantor untuk seluruh pegawai, untuk memastikan ketersediaan ruangan kerja dan peralatan kantor bagi setiap pekerja sesuai dengan jenis pekerjaan dan jabatan.



2.Melaksanakan aktifitas renovasi gedung kantor/kerja, untuk memastikan semua gedung Kantor slalu siap Operasional 


3. Melaksanakan kegiatan surat-menyurat, dokumentasi dan pengarsipan, untuk memastikan dukungan administrasi bagi kelancaran kegiatan seluruh karyawan


4.Membuat rencana dan mengevaluasi kerja harian dan bulanan untuk memastikan tercapainya kualitas target kerja yang dipersyaratkan dan sebagai bahan informasi kepada atasan

5. Membuat perkiraan biaya tahunan yang berkaitan dengan kegiatan office administration, sebagai rekomendasi pembuatan anggaran departemen General Affair.

6.Melaksanankan akan adanya  kebutuhan dan pengadaan alat tulis kantor, peralatan  kantor, peralatan kebersihan dan keamanan kantor serta layanan photocopy dan penjilidan.

7.Mengawasi pelaksanaan kebersihan dan kenyamanan  ruang kantor dan keamanan kantor.

b. Perbankan




Nama Guru Jurusan Perbankan;
- Yang Karmila
- Fitriandriani
- Serly
- Irfon
- Os
- Lydia.Se


Jurusan Perbankan adalah Jurusan yang termasuk dalam Bisnis Managemen mengajarkan bagaimana mengenal dan menguasai ilmu Bank terkait siklus Akuntansi Bank dan Pelayanannya.

c. Teknik Jaringan Akses


Guru Jurusan TJA;
- Hendra Purnama
- Nola fitri
- Raty Komalasari
- Dian Wirdhana,S,Kom

Kompetensi Keahlian Teknik Jaringan Akses Telekomunikasi :

Memiliki kemampuan (menguasai) dasar – dasar penggunaan Komputer.

Memiliki kemampuan (menguasai) Dasar dasar Sistem Telekomunikasi.
Memiliki kemampuan untuk melaksanakan Pekerjaan Instalasi Perangkat Jaringan Akses Kabel Tembaga dan Optik baik diatas tanah maupun dibawah tanah, Perangkat Terminal Pelanggan dan Perangkat Penunjang lainnya.
Memiliki kemampuan untuk melaksanakan Pekerjaan Pengoperasian dan Pemeliharaan Perangkat Jaringan Akses Kabel Tembaga dan Optik baik diatas tanah maupun dibawah tanah, Perangkat Terminal Pelanggan dan
Perangkat Penunjang lainnya.

Paket keahlian yang dimiliki program keahlian Teknik Jaringan Akses (TJA) adalah :

- Customer Premise Equipment
- Cooper and Optical Network Access
- Cellular Network Access

Fasilitas Sekolah

- Ruang Tata Usaha

- Lab Komputer



- RPS TJA

- Perpustakaan



Rabu, 23 Agustus 2017

Penyettingan Router D-Link N 150

D-Link Dir 600 merupakan salah satu modem yang memiliki kemampuan terbaik dalam mengantarkan pancaran signal jaringan internet dengan mode wireless. Selain itu, modem ini juga dapat digunakan sebagai modem biasa untuk keperluan internet secara LAN. Jadi dia memiliki dual fungsi yaitu dapat menjadi media koneksi internel secara internal sekaligus sebagai pelempar signal jaringan wireless atau router.

Baiklah Saya akan Menceritakan langkah - langkah Pensettingan Router D-Link 150 N

Bagian 1


Setting pada router D’Link Dir-600 yang akan dijadikan Access Point

1.  Siapkan router, kabel LAN dan 1 buah komputer atau laptop


2. Hidupkan dan hubungkan Router ke komputer/laptop menggunakan kabel LAN

3. Sambungkan kabel ethernet dari router ke port internet di AP.



4. Sambungkan kabel ethernet dari AP ke komputer atau laptop untuk konfigurasi.
5. Buka browser dan ketikkan alamat 192.168.0.1 untuk login konfigurasi di AP.


5. Isi username dengan admin dan biarkan password kosong lalu klik login
6. Dir-600L akan mendeteksi secara otomatis koneksi internet dari router
7. Setelah konfigurasi otomatis, jendela konfigurasi akan seperti berikut :



8. Klik manual setup untuk konfigurasi selanjutnya


9. Pilih Wireless Connection untuk menentukan jenis koneksi AP. Setelah itu pilih Manual Wireless Connection Setup.


Konfigurasikan sebagai berikut :
- Hilangkan centang enable pin pada wi-fi protected setup
- Set wireless mode menjadi access point
- Beri nama SSID yang kita inginkan
- Pilih security mode dengan WPA/WPA2 untuk memproteksi jaringan
- Berikan password yang aman
- Setelah selesai pilih save settings
- Pilih reboot now, agar konfigurasi yang kita lakukan berjalan.

10. Setelah konfigurasi menjadi AP maka beberapa fitur di dir-600L akan dinonaktifkan secara otomatis.


Bagian 2

1. Masuk ke dalam konfigurasi router dengan mengetikkan alamat router (dalam kasus ini adalah 192.168.11.100)
2. Setelah login, pilih menu setup, LAN Setup, kemudian hilangkan centang pada Enable DNS Relay. Save Seting.


3. Setelah itu klik menu Advance lalu pilih QoS Engine :
- Centang Enable QoS Engine untuk mengaktifkan
- Hilangkan centang Automatic Uplink Speed
- Atur Manual Uplink Speed menjadi maksimal (2M)
- Save Setting, reboot router.



Bagian 3

Untuk mengetahui apakah router sudah terhubung internet atau tidak, kita buka Command promt di windows lalu cek koneksi router lalu ketik  "ping 8.8.8.8 -t" seperti gambar di bawah ini